CONTOH RPP BIDANG STUDI IPS KELAS 9/3 SEMESTER 1

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)


Nama Sekolah             : SMP Negeri 1 Klaten
Mata Pelajaran            : Ilmu Pengetahuan Sosial
Kelas / Semester          : IX H / 1 (satu)
Standar Kompetensi   : 1.  Memahami kondisi perkembangan negara di dunia
Kompetensi Dasar      : 1.2 Mendeskripsikan Perang Dunia II (termasuk pendudukan Jepang) serta pengaruhnya terhadap keadaan sosial, ekonomi, dan politik di Indonesia
Alokasi Waktu            : 2 X 30 menit (1x pertemuan )


A. Tujuan Pembelajaran :
  Setelah selesai kegiatan pembelajaran, siswa dapat :
1. Mengidentifikasi faktor-faktor penyebab terjadinya Perang Dunia II.
2. Menyusun kronologi Perang Dunia II.
3. Menjelaskan dampak-dampak dari Perang Dunia II

v  Karakter siswa yang diharapkan :        Disiplin ( Discipline )
Rasa hormat dan perhatian ( respect )
Tekun ( diligence )
Tanggung jawab ( responsibility )

B. Materi Ajar

A.    Faktor-faktor Penyebab dan Kronologi Perang Dunia II
1. Munculnya Negara-Negara Fasis
a. Fasisme Italia di bawah Mussolini
b. Naziisme Jerman di bawah Adolf Hitler
c. Militerisme Jepang di bawah Kaisar Hirohito

2. Faktor-faktor PenyebabTerjadinya Perang Dunia II
Menjelang Perang Dunia II telah muncul dua persekutuan yang saling bertentangan, sebagai berikut:
a. Blok AS (Poros), terdiri atas Jerman, Italia, Jepang, Hongaria, Rumania,Bulgaria, dan Finlandia.
b. Blok Sekutu, terdiri atas Inggris, Perancis, Amerika Serikat, Belanda,Belgia, Norwegia, Denmark, Kanada, Austria, dan Cina.

Sebab-sebab umum terjadinya Perang Dunia II adalah sebagai berikut:
a. Sebab Umum
Sebab-sebab umum Perang Dunia II adalah sebagai berikut:
1). Adanya politik revanche idea (balas dendam) Jerman terhadap negara-negara Sekutu karena kekalahan dalam perang dunia I
2) Adanya politik mencari sekutu.
3) Adanya perlombaan senjata yang menciptakan ketegangan.
4) Adanya nafsu saling berebut tanah jajahan.
5) Kegagalan LBB dalam memelihara perdamaian dunia

b. Sebab khusus
Sebab khusus meletusnya Perang Dunia II adalah sebagai berikut.
1)      Di Eropa, serangan kilat (blitzkrieg) Jerman ke Polandia pada tanggal 1 September 1939. Serbuan ini dimaksudkan untuk menguasai Danziq. Pada tanggal 3 September 1939, Inggris dan Prancis yang merasa turut bertanggung jawab atas Danzig Perang Dunia II dan pengaruhnya terhadap Indonesia mengumumkan perang terhadap Jerman.

2)      Di Asia Pasifik, serbuan Jepang terhadap pangkalan Angkatan Laut Amerika

3. Kronologi Perang Dunia II

a.       Medan Eropa (1939—1945)
b.      Medan Asia Pasifik

4. Akhir Perang Dunia II
a. Di Eropa
Di Eropa, Italia lebih dulu menyerah kepada Sekutu. Gerakan anti fasis di Italia membantu Sekutu mempercepat kekalahan Italia. Mussolini ditangkap oleh para penentangnya dan dihukum mati. Bagaimana dengan Jerman? Pada bulan Mei 1945 kota Berlin (Jerman) jatuh ke tangan pasukan Uni Soviet. Pada tanggal 7 Mei 1945 Jerman, melalui JenderalGustav dan Laksamana Hans George Von Freedenberg, akhirnya menyerah tanpa syarat kepada Sekutu di Reinis, Prancis.
b. Di Asia Pasifik
Kemenangan Jepang yang dicapai Jepang pada awal perang, ternyata tidak bertahan lama. Satu per satu wilayah yang semula dikuasai Jepang berhasil direbut kembali oleh Sekutu. Bahkan, serangan Sekutu akhirnyamulai diarahkan kewilayah Jepang. Puncak serangan Sekutu terhadap Jepang terjadi pada tanggal 6 dari 9 Agustus 1945. Pada hari itu dua kota penting di Jepang, yaitu Hiroshima dan Nagasaki, dibom oleh Amerika Serikat. Selang beberapa hari kemudian, yaitu tanggal 14Agustus 1945, Jepang menyatakan menyerah tanpa syarat kepada Sekutu. Denganmenyerahnya Jepang, maka berakhirlah

PerangDunia II diAsia Pasifik yang juga disebut Perang Asia Timur Raya. Berakhirnya Perang Dunia II diikuti dengan penandatanganan berbagai perjanjian sebagai berikut:

1) Perjanjian Postdam
Perjanjian Postdam ditandatangani antara Sekutu dan Jerman pada
tanggal 2 Agustus 1945. Acara penandatanganan Perjanjian Postdam dihadiri beberapa tokoh Sekutu, antara lain, Truman dari Amerika Serikat dan Stalin dari Rusia. Isi Perjanjian Postdam sebagai berikut :
a) Jerman dibagi menjadi empat pendudukan, yaitu :
Jerman Timur diduduki Rusia,
Jerman Barat diduduki oleh Amerika Serikat, Inggris, dan Perancis.
b) Kota Berlin dibagi menjadi dua, Berlin Timur yang diduduki Rusia dan Berlin Barat yang diduduki oleh Inggris, Perancis, dan Amerika Serikat.
c) Danzig diduduki Polandia.
d) Jerman harus mengurangi kekuatan militernya.
e) Penjahat perang harus dihukum.
f) Jerman harus membayar kerugian perang kepada Sekutu.
g) Partai NAZI dihapus.

2) Perdamaian Paris
Perdamaian Paris ditandatangani antara Sekutu dan Italia pada bulan Februari 1945. Adapun isinya adalah sebagai berikut :
a) Wilayah Italia diperkecil
b) Abessenia dan Albania dimerdekakan
c) Semua jajahan Italia di Afrika Utara diambil alih oleh Inggris.
d) Italia harus membayar kerugian perang kepada Sekutu.

3) Perjanjian San Francisco
Perjanjian San Francisco ditandatangani antara Sekutu dan Jepang pada tahun 1951. Adapun isi Perjanjian San Fransisco adalah sebagai berikut.
a) Untuk sementara Jepang diperintah Amerika Serikat.
b) Bekas jajahan Jepang diserahkan kepada Sekutu.
c) Penjahat perang harus dihukum.
d) Jepang harus membayar ganti rugi perang kepada Sekutu.
5. Akibat Perang Dunia II
Sama halnya dengan Perang Dunia I, Perang Dunia II juga mendatangkan akibat baik bidang politik, ekonomi, maupun sosial.Akibat PerangDunia II tidak hanya dirasakan oleh negara-negara yang terlibat langsung dalamperang, tetapi juga dialami oleh negara-negara di dunia pada umumnya.

a. Bidang Politik
1) Amerika Serikat danUni Soviet tumbuhmenjadi negara adikuasa.
2) Terjadi pertentangan antara dua paham besar, liberalisme dan komunisme.
3) Terjadi pertentangan antara Blok Barat (Amerika Serikat) dan Perang Dunia II dan pengaruhnya terhadap Indonesia 45 Blok Timur (Blok Uni Soviet) yang lebih dikenal sebagai perang dingin.

b. Bidang Ekonomi
1) Terjadinya kehancuran sektor-sektor ekonomi dunia.
2) Jerman dan Jepang bangkit kembali menjadi negara industri.
3) Amerika Serikat tampil sebagai negara kreditor dunia

c. Bidang Sosial
1) Kemiskinan, kelaparan, dan wabah penyakit terjadi di berbagai tempat.
2) Jatuh banyak korban, baik yang tewas maupun luka-luka.
3) Lahir berbagai gerakan sosial untuk memperbaiki keadaan.
4) Lahir badan-badan sosial untuk menolong korban perang.




C. Metode Pengajaran*:
a. Ceramah bervariasi        d. Tanya jawab
b. Diskusi                          e. Jigsaw
c. Inquiri                           

D. Langkah-langkah Kegiatan
Pertemuan 1
Materi :

1. faktor-faktor penyebab terjadinya Perang Dunia II.
2. kronologi Perang Dunia II.
3. dampak-dampak dari Perang Dunia II

Pendahuluan :
Ãœ  Memeriksa kehadiran siswa, kebersihan dan kerapihan kelas
Ãœ  Apersepsi ( pengetahuan prasarat ) :
Ãœ  Guru menceritakan sedikit tentang film penyerangan Pearl Harbour oleh Jepang

Kegiatan Inti :
§ Eksplorasi
Dalam kegiatan eksplorasi, guru:
F Guru menjelaskan faktor-faktor penyebab terjadinya Perang Dunia II
F Menggunakan beragam pendekatan pembelajaran, media pembelajaran, dan sumber belajar lain.
F Melibatkan peserta didik secara aktif dalam setiap kegiatan pembelajaran

§ Elaborasi
Dalam kegiatan elaborasi, guru melaksanakan metode Team Game Turnamen:
Langkah-langkahnya :
F siswa dibagi menjadi 4 kelompok
F setiap kelompok diberi materi yang berbeda setiap kelompok untuk dipelajari.
F Siswa diminta untuk belajar setiap mandiri secara mandiri

§ Konfirmasi
 Dalam kegiatan konfirmasi, guru:
F Guru membuat quis untuk menjawab pertanyaan secara individu.
F Guru bersama siswa bertanya jawab meluruskan kesalahan pemahaman, memberikan penguatan  dan penyimpulan

Kegiatan Penutup
      Dalam kegiatan penutup, guru:
F Menyimpulkan materi dan mengambil nilai-nilai karakter yang bisa dipelajari dari materi Perang Dunia II
F Doa, salam



E. Sumber Belajar
Ãœ  Buku Pembelajaran IPS terpadu


F. Penilaian Hasil Belajar

Indikator Pencapaian Kompetensi
Penilaian
Teknik
Bentuk
 Instrumen
Contoh
Instrumen
1.2 Mendeskripsikan Perang Dunia II (termasuk pendudukan Jepang) serta pengaruhnya terhadap keadaan sosial, ekonomi, dan politik di Indonesia
Jigsaw
 Uraian
1.    Sebutkan Sebab-sebab umum terjadinya Perang Dunia II
2.    Jelaskan hubungan munculnya negara Fasis dengan terjadinya Perang Dunia II
3.    Sebutkan Dampak Perang Dunia II (minimal 3 )




Lembar Pengamatan
No
Nama
Keaktifan
Kerjasama
Sikap
Jumlah

























Skor :
Lembar pengamatan :
Keaktifan        : 0 – 100
Kerjasama       : 0 – 100
Sikap               : 0 – 100
Total nilai lembar pengamatan:
Nilai  : keaktifan+kerjasama+sikap
                                    3


Tugas individu
Lembar penilaian
No.
Nama Siswa
Aspek yang dinilai
Jumlah Skor
Nilai
1
2
3
4

























Keterangan aspek yang dinilai:                                                     Skor Maksimum
1.      Kebenaran materi bisa di pertanggungjawabkan                                6 
2.      Kerapian penulisan                                                                              4
3.      Penggunaan bahasa yang baik                                                            5
4.     
                                               
                                                                       
Mengetahui,
Kepala Sekolah ..................



( …………………………………. )
NIP/NIK : ....................................

Klaten, 23 Juli 2012
Guru Mapel  IPS,



( …………………………………. )
NIP/NIK : ....................................